RRiHac's Blog
Monday, November 23, 2015

Hari Pahlawan 10 November

H. Yuyun Wirasaputra menjadi Pembina upacara dalam upacara bendera memperingati hari pahlawan di lapangan Balikota Depok pada Rabu (10/11). Hadir dalam upacara Ketua, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kota Depok, unsur Muspida Kota Depok, para Kepala OPD Kota Depok, para Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Wanita Se-Kota Depok, para Sesepuh dan Pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia, dan para pelajar Kota Depok.
Upacara bendera memperingati Hari Pahlawan, merupakan salah satu bentuk penghargaan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan/pejuang pendahulu. Hari Pahlawan seperti yang kita peringati pada hari ini dilaksanakan dengan mengedepankan upaya menumbuhkembangkan Nilai Kepahlawanan dan bagaimana kita dapat mengambil makna yang terkandung didalamnya untuk kemudian diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Orang kedua di Depok mengatakan semangat dan Nilai kepahlawanan yang ditunjukkan dalam pertempuran 10 November tersebut, hendaknya dapat kita hayati dan menjadu inspirasi yang kemudian memacu dan memicu bagi kita dalam mengisi kemerdekaan ini.
Peringatan Hari Pahlawan yang mengangkat tema “Dengan Semangat Nilai Kepahlawanan Kita Tingkatkan Kesetiakawanan Sosial Nasional”, hendaknya dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kepedulian dan kebersamaan untuk mengatasi berbagai masalah yang melanda Bangsa Indonesia. “Melalui momentum Peringatan Hari Pahlawan, diharapkan rasa kesetiakawanan sosial sebagai anak bangsa dapat tumbuh dan berkembang yang pada akhirnya dapat digunakan sebagai salah satu modal untuk menyelesaikan masalah bangsa. Saya yakin, apabila seluruh elemen bangsa memiliki kesadaran untuk mengamalkan semangat Nilai Kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari, maka rasa kesetiakawanan sosial dengan sendirinya akan meningkat” ungkap Wakil Walikota.
Wakil Walikota mengatakan kesetiakawanan sosial yang dilandasi semangat Nilai Kepahlawanan sesuai tema Peringatan Hari Pahlawan kiranya juga dapat mempererat jalinan persatuan dan kesatuan bangsa untuk dapat menghadapi berbagai tantangan termasuk masalah kedaulatan negara. “Untuk itu marilah melalui momentum Peringatan Hari Pahlawan ini, kita rapatkan barisan berjuang membangun negeri untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat, sehingga bangsa Indonesia dapat menjadi bangsa bermartabat yang dapat berdiri sejajar dengan negara lain didunia serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia” tutup Wakil Walikota yang langsung meluncur ke taman makam pahlawan untuk upacara sekaligus berziarah ke makam para pahlawan.